Menjadi sehat itu adalah impian semua orang.Banyak orang yang mengatakan bahwa sehat itu mahal harganya.Tetapi memang benar adanya. bisa dibayangkan bagaimana repotnya kita ketika tubuh kita sakit.Pengeluaran menjadi bertambah banyak dibanding biasanya, kemampuan untuk beraktivitas menjadi menurun karena tidak ada energi, ketidakmampuan untuk menikmati hal-hal yang menyenangkan seperti rekreasi ataupun hal-hal yang kita gemari. Namun, apakah sebenarnya arti dari sehat tersebut? Apakah sehat hanya mencakup kesehatan fisik saja? Apakah penilaian seseorang adalah sehat hanya dari kebugaran nya saja?
Apa maksud sehat itu sebenarnya??
Sehat merupakan dimana keadaan fisik dan psikis dalam keadaan baik, prima dan tidak dalam keadaan terserang penyakit. Hubungan antara fisik dan psikis adalah sangat erat.Seperti ada pepatah mengatakan "Men sana in corpore sano" yang artinya "di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat” bahwa jika kita memiliki keadaan fisik yang baik,prima dan tidak dalam keadaan terserang penyakit, maka pastilah keadan psikis kita juga dalam keadaan baik.Bila keadaan psikis baik maka kita diharapkan dapat berpikir,berperasaan dan bertindak dengan baik dan benar.Namun sebaliknya, jika keadaan fisik kita tidak dallam keadaan baik, maka dapat berpengaruh pada kondisi psikis kita juga. Terbukti bahwa fisik dan psikis mempunyai hubungan yang amat erat.
Orang yang terlihat sehat dari keadaan fisik nya saja belum tentu ia dapat dinyatakan sehat. Karena terkadang ada beberapa penyakit yang tidak menunjukkan gejala-gejala yang dapat terlihat secara umum tanpa melakukan pemeriksaan medis.
Penilaian seseorang akan kebugaran dan kesehatan seseorang juga harus ditinjau dari keadaan psikis nya juga.Bila orang tersebut terlihat sehat dan ia juga tampak ceria, bersemangat, dan mempunyai energi yang positif maka ia dapat dinyatakan sehat.
Bagaimana caranya agar menjadi tetap sehat?
Sebenarnya sangatlah mudah untuk selalu menjadi sehat.Caranya adalah dengan makan-makannan yang bergizi dan higienis,beristirahat yang cukup,melaksanakan aktivitas olah raga secara rutin,mempunyai gaya hidup yang sehat (seperti tidak merokok,mengkonsumsi alkohol secara berlebihan,dll) dan yang terpenting adalah selalu berperasaan,berpikir dan bertindak positif setiap saat karena itu akan selalu meembuat kita menjadi individu-individu yang sehat yang sebenarnya.Jangan sampai sakit yang malah muncul didalam keseharian kita,mengganggu aktivitas kita dan membatasi kita untuk menikmati hidup yang penuh warna ini.
Jadi,tetaplah berusaha untuk menjadi SEHAT selalu !!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar